Melihat Lebih Dekat Suksesnya Panggung Teater Pelajar 2024
Pada tanggal 26 Juli 2024 Blitz mensupport acara Malam Anugerah FTP (Festival Teater Pelajar) 2024 yang berlokasi di GOR Bulungan Jakarta Selatan. Malam Anugerah FTP adalah penutupan FTP dan sebagai ajang penghargaan dari berbagai kategori. acara ini digelar setiap tahun loh guys untuk merayakan prestasi dan kreativitas para pelajar dalam dunia teater.
Ada banyak pertunjukan dari acara ini seperti tari tradisional, pantomim, penampilan lagu keroncong betawi dan mendekati puncak acara ada penampilan band juga loh. Meriah banget yaa. Belum lagi banyaknya ajang penghargaan dari berbagai kategori. salah satunya Sutradara terbaik, Kostum terbaik, Penata musik terbaik, Aktor dan Aktris terbaik, Naskah terbaik dan kategori paling di tunggu adalah kategori Grup Terbaik. Pokoknya selamat yaa dari Blitz untuk teater - teater yang mendapatkan penghargaan. Dan yang belum mendapatkan penghargaan jangan patah semangat yaa.
Jadi ada apa sih yang membuat suksesnya acara Malam Anugerah Festival Teater Pelajar 2024? yuk yuk di simak ya
Penutupan Malam Anugerah FTP yang di selengarakan secara meriah karena menjadi puncak dari rangkaian festival teater yang berlangsung dalam beberapa waktu lalu . Acara ini menampilkan berbagai macam penampilan menarik yang memukau penonton, di dukung juga oleh lighting dan sound system yang canggih. semakin memperkeren pertunjukan di pangung. Kombinasi dari teknologi dan kreativitas berhasil membuat suasana yang mengesankan dan yang pastinya memberi pengalaman yang tak terlupakan bagi semua yang hadir.
Malam Anugerah FTP juga menjadi ritual tahunan yang ditunggu - tunggu. Di karenakan Festival ini menyediakan platform bagi pelajar untuk menunjukkan bakat mereka dan mendapatkan pengakuan atas prestasi mereka. Jadi guys gak heran ya kalau FTP itu jadi ajang bergengsi pertunjukan bakat dalam dunia akting. Karena itu, Malam Anugerah FTP menjadi malam yang di nanti nantikan bagi para peserta.
Dukungan dari Blitz pada acara Malam Anugerah FTP dalam mensupport berbagai macam equipment menunjukan komitmen kami dalam mendukung dan mempromosikan seni teater. Dengan memastikan acara berjalan sukses, memberikan pengalaman dan kesempatan bagi para perserta dan penonton.
Blitz Production juga membuka konsultasi untuk seni teater loh guys. Jadi kalo kamu juga mau membuat pertunjukan Teater bisa konsultasi bersama kami
yuk buruan kontak kita yaa guys https://linktr.ee/Blitzproduction
Sign up here with your email